Vivo X300 Bawa Inovasi Kamera Terbesar, Akan Segera Tiba di Indonesia

Vivo X300 Bawa Inovasi Kamera Terbesar, Akan Segera Tiba di Indonesia
Vivo X300 siap diperkenalkan di Indonesia sebagai smartphone flagship dengan inovasi kamera terbesar tahun ini. Diluncurkan bersama varian X300 Pro, smartphone ini hadir sebagai “Camera King” berkat sistem kamera 200 MP hasil kolaborasi Vivo dan ZEISS.

Inovasi Kamera Vivo X300 Series

Vivo merancang X300 Series bersama ZEISS untuk menghadirkan kamera profesional dalam genggaman. Smartphone ini dibekali 200 MP ZEISS Main Camera yang menghasilkan detail potret sangat tinggi, sedangkan versi Pro membawa 200 MP ZEISS APO Telephoto Camera bersertifikasi khusus untuk presisi lebih tajam.

Kolaborasi ini memberikan fleksibilitas tinggi, mulai dari zoom ultra-jernih hingga stabilisasi tingkat industri. Vivo menyebut X300 Series sebagai perangkat yang dapat menggantikan kamera portabel berkat modul kamera sirkular khas X Series dan desain Unibody 3D Glass yang elegan.

Fitur Unggulan

Sebagai penerus inovasi imaging, Vivo menghadirkan Stage Mode 2.0 yang memungkinkan perekaman foto dan video 4K secara bersamaan lewat 4K Stage All-in-One Recording. Dual-View Stage Video juga memungkinkan perekaman dua sudut sekaligus dalam satu perangkat.

Untuk X300, fitur eksklusif AI Collage Reframe memanfaatkan sensor 200 MP untuk menghasilkan beberapa komposisi foto dari satu jepretan. Sementara AI Landscape Master membantu meningkatkan hasil foto pemandangan menggunakan teknologi AIGC, membuat langit, warna, dan detail tampak lebih hidup meski kondisi pencahayaan tidak ideal.

Vivo juga menghadirkan Pro Photography Kit (khusus X300 Pro) yang memberi pengalaman grip ala kamera DSLR lengkap dengan tombol shutter, case pelindung, serta kompatibilitas dengan vivo ZEISS 2.35x Telephoto Extender untuk zoom lebih jauh tanpa kehilangan ketajaman.

Desain Premium dan Debut OriginOS 6

Tidak hanya sektor kamera, Vivo X300 juga menawarkan kenyamanan desain melalui material Coral Velvet Glass yang halus, bebas sidik jari, dan nyaman digenggam. X300 hadir dengan layar datar 6,31 inci yang ringkas, sedangkan X300 Pro membawa layar 6,78 inci dalam bodi ultra-tipis 7,99 mm.

Smartphone ini juga menjadi perangkat pertama Vivo di Indonesia yang menjalankan OriginOS 6, membawa peningkatan multitasking, personalisasi, hingga konektivitas lintas-perangkat melalui fitur seperti Dynamic Glow, DocMaster, Office Kit, dan tampilan antarmuka yang lebih adaptif.

Bagaimana menurut anda?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *