Infinix Perkenalkan Lini Produk IoT Baru, Ada Smartwatch Hingga Smart TV

Infinix telah memperkenalkan rangkaian produk terbarunya untuk IoT (Internet of Things) ke pasar Indonesia. Produk ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan konsumen akan teknologi mutakhir dengan harga yang terjangkau.

Infinix memberikan perhatian khusus pada lini produk TWS (True Wireless Stereo) dengan meluncurkan tiga model baru. Model yang paling terjangkau adalah Infinix XE23 – Buds Lite yang dijual dengan harga Rp129.000 dan menawarkan daya tahan baterai hingga 25 jam. Model kedua adalah Infinix XE26 – Buds Neo yang punya daya tahan baterai lebih lama dan dijual dengan harga Rp152.000. Bagi pecinta musik yang mengutamakan fitur lebih lengkap, ada Infinix XE27 yang sudah dilengkapi dengan Active Noise Cancellation dan dijual dengan harga Rp249.000.

Infinix juga ikut terjun ke dalam sektor wearable dengan merilis dua smartwatch. Infinix XW1 – WATCH 1 dijual dengan harga Rp.250.000 dan Infinix XW2 – WATCH GT Pro dijual dengan harga Rp450.000. Keduanya sudah didukung oleh fitur-fitur kesehatan dan juga memiliki gaya yang sporty

Untuk produk audio, Infinix memperkenalkan power bank dan paket pengisian daya. Power bank XP05 memiliki kapasitas 5000mAh dengan fast charging 12 watt, dijual dengan harga Rp80.000. Sedangkan charger XC05 dengan fast charging 20W dijual Rp55.000 dan sudah termasuk kabel data Type-C.

Hal yang mengejutkan adalah Infinix juga mencoba memasuki pasar Smart TV. Infinix resmi telah mengumumkan Smart TV 43X5 yang memiliki desain Ultra Slim Body dan Metal Bezel-less. Dilengkapi dengan fitur Anti-blue Ray yang melindungi mata, TV ini ditawarkan dengan harga Rp2.499.000.

Kehadiran produk-produk IoT ini menegaskan posisi Infinix sebagai merek yang inovatif dan peka terhadap kebutuhan pasar teknologi yang selalu berubah. Semua produk ini akan tersedia secara eksklusif di Shopee sampai dengan tanggal 8 April 2024.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *