
Lini laptop MSI diperkenalkan di Consumer Electronic Shows (CES) 2026 dengan jajaran terbaru yang mencakup seri Prestige, Modern, Raider, Stealth, dan Crosshair. MSI menghadirkan perangkat-perangkat ini untuk profesional bisnis, kreator, hingga gamer yang membutuhkan performa tinggi dan desain premium.
Laptop MSI Seri Prestige: Elegan dan Produktif

Prestige 14 dan Prestige 16 hadir dengan desain aluminium ramping, bobot ringan, serta performa tinggi berkat prosesor Intel Core Ultra Series 3. Laptop ini mendukung grafis Intel Arc B390, baterai 81Wh dengan daya tahan hingga 30 jam, serta sistem pendingin vapor chamber dengan dual fan. Varian Prestige Flip menawarkan fleksibilitas 2-in-1 dengan layar sentuh dan MSI Nano Pen eksklusif yang mendukung fitur Copilot pressto-talk.
Prestige 13 AI+ menjadi laptop 13 inci paling ringan di dunia dengan bobot hanya 899 gram. Meski ringan, laptop ini tetap menghadirkan performa profesional dan sistem keamanan kelas enterprise, menjadikannya pilihan ideal bagi pengguna bisnis mobile.
Modern Series: Premium untuk Semua
Modern 14S dan 16S terbaru membawa desain metal premium dengan chassis setipis 11,1 mm dan bobot mulai 1,3 kg. Laptop MSI ini ditenagai prosesor Intel Core Ultra Series 3, dilengkapi dual memory slots, serta konektivitas lengkap termasuk USB-C, HDMI, RJ-45 LAN, dan Micro SD card reader. Seri Modern S menawarkan mobilitas tinggi sekaligus fleksibilitas upgrade untuk pengguna aktif.
Laptop MSI Raider dan Stealth: Gaming dan Portabilitas

Raider 16 Max HX menjadi laptop gaming pertama di dunia dengan total system power hingga 300W, mendukung GPU RTX 5090 atau 5080 dan prosesor Intel Core Ultra 200HX. Layar OLED 2.5K 240Hz dengan sertifikasi HDR True Black 1000 menghadirkan visual memukau.
Stealth 16 AI+ tampil ramping dengan ketebalan 16,6 mm dan bobot di bawah 2 kg. Laptop MSI ini dilengkapi baterai 90Wh, sistem pendingin Cooler Boost terbaru, serta konektivitas lengkap. Desain elegan berpadu dengan performa tinggi menjadikannya pemenang CES Innovation Award.
MSI Crosshair: Desain Berani untuk Gamer
Crosshair 16 Max HX dan Crosshair 16 HX hadir dengan prosesor Intel Core Ultra 200HX dan GPU RTX 50 Series. Laptop ini menawarkan layar OLED QHD+ 165Hz, sistem pendingin quad-vent, serta keyboard RGB 24 zona yang dinamis. Dengan total system power hingga 200W, seri Crosshair menjadi pilihan gamer kompetitif yang menginginkan performa maksimal sekaligus gaya ekspresif.
Bagaimana menurut anda?


