Review ASUS ZenScreen Go MB16AWP: Monitor Portable yang Fleksibel

Kesibukan dalam pekerjaan menuntut kita untuk bisa lebih fleksibel dan efisien. Bagi mereka yang bekerja dengan duduk menghadap layar, kadang akan muncul keinginan jika seandainya ada lebih dari satu layar yang bisa dilihat. Inilah yang ditawarkan oleh ASUS melalui ZenScreen Go MB16AWP. Monitor portable ini bisa memenuhi kebutuhan tersebut, sekaligus juga mendukung mobilitas karena bentuknya yang fleksibel.

Tidak hanya itu ASUS ZenScreen Go MB16AWP juga sangat efisien karena sudah mendukung mode wireless dengan berbagai jenis sistem operasi.

Kebetulan ASUS telah memberikan kesempatan kepada kami untuk mencoba ZenScreen Go MB16AWP. Bagaimana pengalaman yang kami dapatkan? Ikuti reviewnya berikut:

ASUS ZenScreen Go MB16AWP Dari Segi Desain

Berikut adalah isi dari kotak ASUS ZenScreen GO MB16AWP:

  • 1 unit ASUS Zenscreen Go MBI6AWP
  • 1 kabel USB Type-C
  • 1 kabel HDMI

  • 1 kabel beserta charger
  • 1 pin tripod
  • 1 tas monitor
  • Buku panduan
  • Buku garansi

Satu kata yang bisa saya berikan untuk merangkum keseluruha desain ASUS ZenScreen Go MB16AWP adalah simple and clean. Sebagian besar bahan dari monitor ini terbuat terutama dari plastic berwarna hitam, dengan bezel tipis pada sisi-sisinya yang mengelilingi layar monitor 15.6 inci Full HD IPS. Hanya bagian saya yang memiliki bezel sedikit lebih besar dan terbuat dari bahan seperti logam yang sebetulnya adalah plastik juga.

Untuk navigasi, terdapat joystick 5 di sebelah kiri untuk mengakses menu On Screen Display (OSD) yang muncul di layar. Untuk tombol daya berada di sebelah kanan.

Untuk koneksi, ASUS telah menyematkan banyak fitur di ZenScreen Go MB16AWP. Mulai dari port USB-C, port Mini-HDMI, dan audio jack 3,5mm yang semuanya terletak di sisi kiri monitor. Tepat di atas audio jack terdapat salah satu lubang dari dua speaker.

Pada bagian belakang ASUS ZenScreen Go MB16AWP terdapat mount untuk tripod yang terletak persis di tengah-tengah, serta penyangga di bagian bawahnya. Penyangga ini digunakan untuk memposisikan dalam keadaan berdiri, baik itu horizontal maupun vertical. Penyangga dan engselnya merupakan satu-satunya bagian dari ZenScreen Go MB16AWP yang terbuat dari logam. ASUS juga menambahkan karet kaki di bagian bawah monitor dan juga di penyangga untuk mencegah agar monitor tidak tergelincir saat digunakan.

Performa ASUS ZenScreen Go MB16AWP

Keunggulan utama dari ASUS ZenScreen Go MB16AWP adalah begitunya banyaknya pilihan koneksi yang bisa digunakan. Jika ingin menggunakan kabel, anda bisa memakai USB Type-c atau Mini-HDMI lalu menyambungkan monitor ini ke perangkat. Tapi jika anda ingin koneksi yang lebih efisien, anda bisa memakai fitur wireless.

ASUS ZenScreen Go MB16AWP dilengkapi dengan Wi-Fi 5 GHz yang memungkinkan monitor ini berfungsi sepenuhnya secara nirkabel. Monitor ini juga sudah didukung oleh berbagai sistem operasi, mulai dari Windows 10/11, Chrome OS, macOS, Android, dan iOS. Ini membuat ZenScreen Go MB16AWP menjadi sangat fleksibel karena bisa digunakan di berbagai perangkat.

Proses screen mirroring ASUS ZenScreen Go MB16AWP cukup mudah dilakukan melalui Wi-Fi. Saya sudah mencoba mirroring dengan menggunakan laptop dan iPhone. Langkahnya untuk memulainya mungkin agak rumit, tapi ASUS sudah menyiapkan guidebook yang akan memandu anda di proses instalasi.

Langkah pertama adalah menyambungkan ASUS ZenScreen Go MB16AWP ke dalam router untuk mengakses internet. Setelah itu anda tinggal menyambungkan perangkat Anda ke monitor ini dengan memilih ZenScreen Go dari daftar jaringan Wi-Fi yang tersedia. Setelah itu, anda hanya tinggal memasukkan PIN yang tertera di monitor dan voila! Perangkat anda sudah memulai mirroring dengan ZenScreen Go MB16AWP.

ASUS ZenScreen Go MB16AWP juga sudah didukung oleh fitur rotasi otomatis atau G-Sensor. Tampilan di layar akan menyesuaikan dengan posisi berdiri monitor. Anda bisa melihat secara landscape dengan posisi horizontal atau Potrait untuk posisi vertikal.

Pengaturan ASUS ZenScreen Go MB16AWP bisa diakses dengan tombol Joystick lima arah. Melalui tombol ini anda dapat mengakses bagian menu yang berisi berbagai macam pilihan dan mode. Anda bisa memilih berbagai mode pengaturan gambar yang menyesuaikan tampilan pada layar. Filter cahaya biru untuk melindungi mata juga dapat diakses di sini. Lalu ada opso untuk mengatur brightness, contrast, saturasi, pengaturan ketajaman, kontrol aspek rasio, volume dan masih banyak lagi.

Melalui bagian menu, Anda juga dapat melihat jenis koneksi yang dipakai, resolusi layar, dan juga status daya tahan baterai. Menurut saya seharusnya status daya tahan baterai bisa terlihat tanpa harus mengakses bagain menu lebih dulu.

Berbicara mengenai baterai, ASUS ZenScreen Go MB16AWP sudah memiliki baterai built-in dalam. Kapasitas baterai adalah 7.800 mAh. Menurut ASUS, monitor ini mampu bertahan hingga 3,5 jam dalam mode nirkabel dengan resolusi 1080p dan volume 100 persen. Angka yang sama juga berlaku jika anda menggunakan koneksi HDMI.

Pengalaman Memakai ASUS ZenScreen Go MB16AWP

Selama melakukan review, saya menggunakan ASUS ZenScreen Go MB16AWP untuk daily driver. Salah satunya adalah untuk menonton film di Netflix dan Disney+. Mode pemilihan gambar yang dimiliki oleh ZenScreen Go MB16AWP sangat bermanfaat ketika saya sedang menonton film. Saya bisa memilih mode yang sesuai dengan film yang ditonton. Misalnya untuk film yang menampilkan suasana gelap, saya bisa menggunakan mode Night View untuk memberikan kualitas gambar yang baik dan detail.

Ketika dalam posisi bekerja, saya juga menggunakan ASUS ZenScreen Go MB16AWP sebagai layar kedua untuk melihat pesan di WhatsApp. Posisi potrait memungkinkan saya untuk melihat pesan dengan lebih jelas. Jika anda adalah berprofesi sebagai trader atau programmer, mode portrait yang dimiliki oleh ASUS ZenScreen Go MB16AWP akan sangat membantu dalam mengerjakan pekerjaan anda.

ASUS ZenScreen Go MB16AWP juga dilengkapi dengan mode khusus untuk gaming bernama GamePlus. Mode ini memungkinkan Anda untuk mengaktifkan crosshair secara permanen di layar. Saya sempat mencoba mode GamePlus ini untuk memainkan game, tapi menurut saya hasilnya kurang maksimal. Rasanya agak aneh jika harus melihat monitor yang berbeda dari perangkat yang saya gunakan untuk bermain. Kecuali jika anda adalah streamer yang membutuhkan monitor kedua untuk memantau kolom komentar.

Kesimpulan

ASUS ZenScreen Go MB16AWP menghadirkan monitor portabel dengan tampilan yang elegan dan kualitas konstruksi yang solid. Fitur yang paling menonjol dari ZenScreen Go MB16AWP adalah kemampuannya untuk screen mirroring secara wireless. Perangkat yang bisa tersambung juga bermacam-macam. Fitur ini membuat mobilitas ZenScreen Go MB16AWP menjadi tidak terbatas. Cocok bagi anda yang memiliki aktivitas mobile.

Fitur unggulan lainnya adala adalah G-Sensor, yang secara otomatis menyesuaikan tampilan saat monitor diposisikan dalam kondisi horizontal maupun vertical. Dukungan baterai internal berkapasitas 7.800 mAh juga membuat ZenScreen Go MB16AWP menjadi tahan lama, dan cukup bagi anda untuk dapat menikmati pengalaman tampilan yang bagus secara wireless.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *